Home » » Tentang dan Seputar Iphone 6

Tentang dan Seputar Iphone 6

Chord Digital, iphone 6Apple iPhone 6 tidak sekadar lebih besar — tapi juga lebih baik dalam berbagai aspek. Lebih besar, tapi lebih tipis. Lebih bertenaga, tapi juga lebih hemat energi. Permukaan logam mulusnya menyatu sempurna dengan layar Retina HD baru. Bentuk tanpa sambungan ini menghadirkan perpaduan sempurna fungsi perangkat keras dan perangkat lunak, dalam generasi baru iPhone yang lebih baik, dalam berbagai hal.

iPhone paling besar dan paling tipis.
Pernyataan dari pihak Apple : Saat membuat iPhone 6, kami mencermati setiap elemen dan material. Hingga akhirnya kami mendapatkan bentuk yang mulus dan tanpa celah. Profil lebih tipis berkat layar paling tipis yang pernah kami buat. Dan tombol yang ditempatkan secara intuitif. Semua dibuat dengan alumunium teranodasi, baja anti karat, dan kaca. Inilah ribuan detail kecil yang membentuk satu hal besar. Atau dalam hal ini, dua hal besar : iPhone 6 dan iPhone 6 Plus.

Desain Inovatif yang menyatu sempurna.
Hal pertama yang Anda sadari saat memegang iPhone 6 adalah rasanya yang pas di tangan Anda. Kaca penutup melengkung ke bawah di sekitar sisinya dan bertemu dengan penutup aluminium teranodasi dalam desain sederhana yang menakjubkan. Tidak ada tepi yang terlihat. Tanpa celah. Hanya gabungan logam dan kaca mulus yang nampak dan terasa seperti permukaan tanpa sambungan.

Ramping luar dalam.
Mendesain iPhone yang lebih besar tanpa membuatnya terasa lebih besar bukan hal mudah. Kami menantang definisi "besar" itu sendiri. Kami dituntut untuk mempersempit saat kecenderungan alaminya adalah meluas. Berarti kami harus memadatkan teknologi yang andal dan membuat chip lebih kecil dan baterai lebih tipis, sekaligus membuatnya lebih berguna. Dan ini berarti mendesain layar Multi‑Touch kami yang paling tipis dan canggih. Yang pada akhirnya menghasilkan desain sangat tipis.

Semua dalam jangkauan.
Dengan membuat iPhone 6 dan iOS 8 bersamaan, kami mengoptimalkan perangkat lunak untuk menjadikan desain fisiknya lebih baik. Gerakan usap iOS didesain untuk lebih mengalir pada bentuknya yang mulus, untuk memudahkan navigasi iPhone dengan satu tangan. Dengan fitur baru seperti Reachability, Anda juga dapat berinteraksi dengan layar lebih besar dengan cara yang berbeda. Cukup sentuh dua kali tombol Home dan seluruh layar berpindah turun lebih dekat ke ibu jari Anda. Dan untuk navigasi mudah di Safari atau Mail, usap dari kiri ke kanan melintasi layar untuk mundur, atau usap dari kanan ke kiri untuk maju. Dengan permukaan iPhone baru yang tanpa sambungan, semua gerakan Anda kini terasa lebih mulus.

Kami juga memikirkan bagaimana Anda menggunakan iPhone setiap hari dan mendesain ulang tombol untuk menjadikannya lebih mudah digunakan. Tombol volume yang diperpanjang dipadukan ke dalam profil yang lebih tipis, dibuat menonjol untuk memudahkan mencarinya dengan sentuhan. Dan tombol Tidur/Bangun memiliki rumah baru pada sisi perangkat agar lebih nyaman dijangkau. Hasilnya adalah pengalaman yang lebih intuitif.

Berbagai elemen menyatu menjadi keindahan.
Untuk membuat iPhone yang lebih besar dan luar biasa ringan, kami menciptakan teknologi layar baru. Kami memilih setiap material dengan cermat. Setiap detailnya didesain, disusun, dan dirancang dengan cermat hingga iPhone memiliki bentuk yang sangat tipis dan mulus. Mulai dari aluminium teranodasi dan baja anti karat hingga lengkung kaca yang mulus, iPhone 6 yang sangat berharga ini hadir dalam warna emas, perak, dan abu-abu.


Sumber :
https://www.apple.com/id/iphone-6/

0 komentar:

Posting Komentar

Jangan takut untuk meninggalkan komentar anda, blog ini akan berkembang dengan komentar-komentar anda yang positif dan tanpa spam maupun link aktif.
Mohon maaf apabila terjadi keterlambatan balasan komentar.

Like us on Facebook
Follow us on Twitter
Recommend us on Google Plus
Subscribe me on RSS