Home » » Musik Digital produk Home Recording

Musik Digital produk Home Recording

Chord Digital. Di era Musik Digital dewasa ini, sebuah aransement musik lengkap tidak lagi perlu diproduksi dalam sebuah studio recording yang mewah dengan biaya yang mahal serta tingginya tingkat eksklusifitas personal-personalnya. Sebaliknya, dengan bantuan Musik Digital, sebuah produksi musik lengkap dapat diproduksi sendiri di sebuah rumah tinggal atau Home Recording (dalam bahasa kerennya).

Chord Digital, musik digital logo

Dalam tulisan tentang Pengetahuan Dasar Musik Digital, telah penulis uraikan tentang pengertian Musik Digital itu sendiri berikut sejarah panjangnya dan beberapa komponen dasar (hardware maupun software) yang mendukungnya. Pembuatan aransement musik menjadi lebih mudah dengan mempergunakan perangkat Musik Digital ini dan hanya dibutuhkan sebuah kreativitas dalam menuangkan imajinasi bermusik serta sedikit pengetahuan tentang Mixing dan Mastering.

Perangkat-perangkat Musik Digital yang dibutuhkan adalah seperangkat alat Komputer lengkap dengan Sound-Card yang memadai, berikut software-software untuk recording, mixing dan mastering, dengan tambahan sebuah Condensor Microphone (untuk take vocal) dan Keyboard Midi serta seperangkat alat-alat monitor yang memadai, mulai dari rangkaian amplifier dan speaker monitornya.

Dengan kemampuan pendengaran yang baik dan dibantu oleh beberapa software mixing-mastering, maka akan mampu menghasilkan model-model Musik Digital seperti contoh-contoh di bawah ini.




Aransement Musik Digital tersebut di atas tidak dibuat dalam sebuah studio recording yang mahal dan mewah, namun hanyalah merupakan sebuah produksi Musik Digital kelas rumahan alias Home Recording sebagaimana telah diuraikan panjang lebar di atas. Pola Mixing dan Masteringnya juga sangat sederhana, dengan hanya mempergunakan bantuan software Cubase dan Wavelab, ditambah dengan plugin-plugin lainnya agar hasilnya tidak terpendam.

Dengan tetap mempergunakan perangkat hardware dan software yang sama, ditambah dengan sentuhan nuansa musik Jazz, maka akan menghasilkan model aransement musik seperti berikut ini.




Hasil akhir Musik Digital produk Home Recording ini cukup bagus untuk didengarkan oleh telinga-telinga awam (orang biasa dan bukan praktisi music recording). Dengan sedikit pengetahuan dalam dunia mastering, maka peak level untuk keseluruhan instrument termasuk vokal dapat ditata sedemikian rupa sehingga tidak saling menutup. Masalah kejernihan hasil, sepenuhnya bergantung kepada kualitas sound-card yang dipergunakan, baik saat recording awal maupun saat proses mixing maupun mastering.

Demikianlah sedikit uraian tentang Musik Digital produk Home Recording, semoga dapat memotivasi untuk munculnya bibit-bibit baru di dunia Musik Digital Indonesia.

0 komentar:

Posting Komentar

Jangan takut untuk meninggalkan komentar anda, blog ini akan berkembang dengan komentar-komentar anda yang positif dan tanpa spam maupun link aktif.
Mohon maaf apabila terjadi keterlambatan balasan komentar.

Like us on Facebook
Follow us on Twitter
Recommend us on Google Plus
Subscribe me on RSS